Yoko Taro The Hundred Line – Yoko Taro dikenal sebagai Kreator Game seri Nier dan Drakengard yang selalu memakai toping aneh berdasarkan karakter game yang dia buat. Apalagi dia juga dikenal suka blak-blakan ketika berbicara meski berada di sebuah acara resmi dan sejenisnya.
Bahkan baru-baru ini Yoko Taro salah sebut judul game The Hundred Line: Last Defense Academy untuk promosi bahkan sampai membuat Kreator Game terkait jadi geregetan melihat tingkah lakunya.
Yoko Taro Salah Sebut Judul Game The Hundred Line: Last Defense Academy
Dalam akun Twitter X resmi, developer Too Kyo Games dan Media.Vision sedang gencar mempromosikan game baru mereka berjudul The Hundred Line: Last Defense Academy. Mereka juga membuat postingan dimana beberapa Kreator game ternama memberikan kesan-kesan mereka ketika memainkan game ini, salah satunya adalah Yoko Taro.
Namun apa jadinya jika sang Kreator game Nier dan Drakengard ini memberikan kesan terhadap game The Hundred Line sampai dia salah menyebut gamenya?
Pada postingan resmi game The Hundred Line, Yoko Taro menyebut game ini sebagai Danganronpa Side-Story: Last Defense Academy. Itu karena banyak Kreator Game The Hundred Line merupakan orang-orang pembuat game seri Danganronpa, seperti Kazutaka Kodaka (Writer) dan Rui Komatsuzaki (Character Design).


